Profil SMP

SMP Santa Theresia adalah sekolah Katolik yang  berlokasi di  Kota Jakarta, tepatnya di Jalan Gereja Theresia No. 4, Jakarta Pusat. Sekolah ini dikelola oleh para suster Ursulin dan dalam perjalanannya didukung oleh para guru serta karyawan yang berdedikasi dan berkompeten. SMP Santa Theresia berdiri sejak 1 Agustus 1952, menjadi tempat menggali ilmu, keterampilan,  dan belajar bersikap, beretika, serta mengembangkan kepribadian sehingga dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

SMP Santa Theresia tidak hanya berfokus pada pengembangan intelektual, tetapi juga  pengembangan karakter, bakat, dan minat peserta didik melalui berbagai kegiatan rohani, ekstrakurikuler dan kegiatan lainnya. SMP Santa Theresia mengikuti perkembangan dan berinovasi dengan adanya perubahan kurikulum. Nilai-nilai Pendidikan Ursulin menjadi dasar untuk membangun karakter peserta didik dan pengembangan kepribadian  yang pada tahun 2017 didukung dengan program The Leader in Me dan training 7 Habits.

Pandemi Covid 19 berdampak pada proses pembelajaran pada 2019 – 2022  yang menuntut pembelajaran secara daring sehingga pemanfaatan kemajuan teknologi komunikasi sangat diperlukan. Sejak tahun 2019 pembelajaran menggunakan E-learning dan pada tahun 2021 dikembangkan menjadi Learning Management System /LMS (Moodle) sehingga peserta didik dapat belajar secara mandiri melalui modul yang disiapkan oleh guru.  Peningkatan sarana dan prasarana terus dilakukan untuk mendukung kegiatan belajar mengajar.

Dalam upaya meningkatkan kegiatan literasi peserta didik dan guru, tahun 2021 sekolah menyediakan sarana penunjang Smart Library. Mulai tahun 2021, peningkatan pembelajaran Bahasa Inggris dilakukan dengan native speaker. Peningkatan pelayanan pendidikan di SMP Santa Theresia terus berlangsung mengikuti perkembangan zaman dan teknologi, serta kebutuhan dalam proses pembelajaran di kelas. Untuk itu, sejak tahun 2022 proses pembelajaran di kelas menggunakan smart board.

Berbekal pengalaman belajar di SMP Santa Theresia diharapkan peserta didik dapat semakin berprestasi dalam berbagai bidang serta siap melanjutkan ke pendidikan tingkat SMA/K.

© 2024 —

Santa Theresia Jakarta